Peralatan Teknologi Informasi dan Komunikasi


PJJ 10/08/2020
Share:

Memahami dasar-dasar penggunaan internet/intranet

Share:

Apa itu email serta layanan Gmail dan Cara Membuat Gmail


Pengertian Email

Email adalah singkatan dari Elektronik Mail atau dalam bahasa Indonesia disebut Surat Elektronik merupakan sarana dalam mengirim surat yang dilakukan melalui media internet. Media internet yang dimaksud bisa melalui komputer atau handphone yang memiliki akses internet. Pada umumnya mengirim surat biasa akan di kenakan biaya ( Membeli Perangko ) namun pada Surat Elektronik hanya dibutuhkan sambungan internet.

Fungsi Email

Email adalah alamat resmi kita di dunia maya. Dengan menggunakan email kita dapat terhubung dalam berbagai kegiatan internet, seperti bergabung di situs jejaring sosial semisal Facebook dan twitter maka saat pendaftaran akan membutuhkan email. Saat ini, Email telah berkembang hingga memiliki fungsi yang sangat beragam. Mengirim file, foto, video dan Chat dengan teman dan keluarga menjadi lebih muda
Seringkali kita menggunakan email untuk bertukar informasi, baik audio, dokumen, maupun foto. Namun siapa sangka, diantara semua jenis email yang paling banyak digunakan ialah Gmail.
Perusahaan hingga bisnis rata – rata menggunakan gmail untuk beberapa akun mereka. Gmail juga merupakan salah satu layanan email yang open source dari Google. Dengan gmail, anda dapat dengan mudah mendaftar suatu acara, belanja online, hingga keperluan bisnis yang sudah terkoneksi dengan gmail.
Maka dari itu perlu bagi anda mengetahui cara membuat akun gmail, jika anda ingin membuat sebuah sebuah bisnis pastikan anda sudah membuat akun gmailnya terlebih dahulu. Berikut ini merupakan artikel panduan bagaimana cara membuat akun gamail baru.
Apa Itu Gmail?
Gmail merupakan sebuah layanan email berbasis web yang di sediakan oleh google secara gratis. Fitur ini diluncurkan pada 31 Maret 2004. Penyedia email gratis tidak hanya gmail saja masih banyak lagi, namun salah satu pesaing terbesarnya yaitu yahoo mail.
Fungsi Email
Pernahkah anda menggunakan Gmail? Nah, biasanya anda menggunaakan gmail untuk berkirim Pesan sehingga tersebut dapat terkirim ke tujuan dalam waktu yang sangat cepat, bahkan hanya dalam hitungan detik saja.
Namun, untuk bisa merasakan kecepatan dalam berkirim pesan dengan menggunakan email, kamu memerlukan koneksi internet yang cepat. Hal ini diperlukan baik untuk pengirim atau penerima email.
Melalui email, kamu bisa mengirimkan berbagai jenis file dan dokumen digital dengan ukuran tertentu yang telah ditentukan, baik itu foto, video, teks, dan lain sebagainya. Untuk mengirimkan semua ini melalui email, kamu bisa menggunakan atau menambahkannya dalam lampiran (attachment) pada email.
Cara Membuat Email Baru
Sebelum memulai langkah pada tutorial ini, Anda hanya perlu menyiapkan:
1. Silakan akses halaman daftar akun Google.

2. Masukkan Nama Depan dan Nama Belakang Anda pada kolom isian Nama.
3. Masukkan alamat email yang ingin Anda buat pada form Pilih nama pengguna Anda.
4. Masukkan password baru untuk akun Google Anda pada form Buat sandi, yang nantinya akan digunakan ketika login ke Gmail.
5. Silakan masukkan kembali password Anda pada kolom Konfirmasi sandi Anda.
6. Masukkan nomor handphone anda kemudian verifikasi kode yang telah dikirimkan.
7. Setelah itu lengkapi data anda tanggal, bulan, tahun hingga jenis kelamin.

8. Akun anda telah selesai!


Kusus kelas 9 QUIZ daring 2 , tgl 29 Juli 2020
1.Gmail merupakan salah satu aplikasi yang dibuat oleh..?
2.Layananan Gmail berbasis apa...?
3.Sebutkan Jenis file dan dokumen digital yang dapat dikirim melalui Gmail...?
4.Setelah memasukkan nomor handphone apa langkah selanjutnya saat membuat gmail ..?

Share:

Tutorial Akses Google Classroom

Cara Akses Google Classroom

Syarat utama dalam menggunakan google class room harus sudah mempunyai akun Gmail 
contoh : akbar212@gmail.com . Apabila belum mempunyai akun gmail silahkan untuk melihat tutorial melalui link dibawah ini Cara Membuat Gmail

  1. Buka classroom.google.com, lalu klik Buka Classroom.
    Klik Buka Classroom
  2. Masukkan alamat email akun gmail pada Classroom Anda, lalu klik Berikutnya.
    Klik Berikutnya
  3. Masukkan sandi/password email gmail, lalu klik Berikutnya.
    Klik Berikutnya
  4. Jika ada pesan selamat datang, tinjau pesan tersebut, lalu klik Terima.
  5. Jika Anda menggunakan akun G Suite for Education, klik Saya Seorang Siswa atau Saya Seorang Pengajar.
    Catatan: Pengguna dengan Akun Google pribadi tidak akan melihat opsi ini.
    Pilih peran Anda
  6. Klik Mulai.
    Klik Mulai

CODE CLASS B TIK Kelas 9wxqh5g4

Share:

Tutorial Pendaftaran akun siswa di Edmodo.com

Tutorial Pendaftaran akun siswa di Edmodo.com

1.Buka aplikasi browser yang ada di HP contoh chrome , mozila , opera atau yg lainya.


2. Masukkan alamat web edmodo.com pada browser.





3. Pilih sentuh Sign Up for a free account




4. Pilih sentuh Student Account

5.Masukkan Class or School code  yang diberikan guru kemudian masukkan  Nama pengguna , surel/email bila ada (boleh dikosongkan bila tidak mempunyai email)  kemudian kata sandi/password.

Class or School code BTIK kelas 8 
rnik6n
.

Share:

Aplikasi Google Classroom Untuk Pembelajaran Daring/Online

classroom.google.com


1.Apa itu Google Classroom ?
Pemerintah melalui Kemendikbud menyebut Google Classroom sebagai salah satu platform pembelajaran daring terkait imbauan belajar dari rumah demi mencegah pandemi virus corona COVID-19 di Indonesia.

"Beberapa pihak yang fokus mengembangkan sistem pendidikan secara daring atau LMS(Learning Management System) antara lain Google Indonesia, Kelas Pintar, Microsoft, Quipper, Ruangguru, Sekolahmu, dan Zenius," pernyataan Kemendikbud pada 16 Maret 2020 lalu.
Google Classroom adalah bagian dari G Suite for Education yang juga hadir dalam versi aplikasi seluler. Untuk menggunakannya, pengajar dan murid wajib memiliki akun Google agar saling terhubung.

Selain itu, lantaran bagian dari G Suite, Google Classroom terikat bersama Drive, Calender, Form, Jamboard, Hangouts Meet, Docs, Sheets, Slide, termasuk Gmail. Artinya, layanan-layanan itu dapat dimanfaatkan dalam proses pembelajaran.

Google Classroom memungkinkan kegiatan belajar mengajar menjadi lebih produktif dan bermakna dengan menyederhanakan tugas, meningkatkan kolaborasi, dan membina komunikasi. Pengajar dapat membuat kelas, memberikan tugas, mengirim masukan, dan melihat semuanya di satu tempat.
Sekolah dan lembaga nonprofit mendapatkan Google Classroom sebagai layanan inti G Suite for Education dan G Suite for Nonprofits secara gratis. Setiap orang yang memiliki akun Google pribadi juga dapat menggunakan Classroom secara gratis.

Untuk organisasi, Google Classroom adalah layanan tambahan dalam produk G Suite seperti G Suite Enterprise atau G Suite Business.

2.Fitur Google Classroom Google Classroom
Pengajar dapat menyiapkan kelas dan mengundang siswa serta asisten pengajar. Di halaman Tugas Kelas, mereka dapat berbagi informasi—tugas, pertanyaan, dan materi.
Dengan Google Classroom, pengajar dapat menghemat waktu dan kertas. Mereka dapat membuat kelas, memberikan tugas, berkomunikasi, dan melakukan pengelolaan, semuanya di satu tempat.
Google Classroom juga menawarkan pengelolaan yang lebih baik. Siswa dapat melihat tugas di halaman Tugas, di aliran kelas, atau di kalender kelas. Semua materi kelas otomatis disimpan dalam folder Google Drive.

Selain itu, Google Classroom memungkinkan alur komunikasi antara pengajar dengan murid atau antar-murid lebih efektif. Pengajar dapat membuat tugas, mengirim pengumuman, dan memulai diskusi kelas secara langsung. Siswa dapat berbagi materi antara satu sama lain dan berinteraksi dalam aliran kelas atau melalui email. Pengajar juga dapat melihat dengan cepat siapa saja yang sudah dan belum menyelesaikan tugas, serta langsung memberikan nilai dan masukan real-time. Yang tak kalah penting, Google Classroom terjangkau dan aman yang disediakan gratis untuk sekolah, lembaga nonprofit, dan perorangan serta tidak berisi iklan dan tidak pernah menggunakan konten pengguna atau data siswa untuk tujuan periklanan.

3.Perangkat & Aplikasi yang Mendukung
Google Classroom dapat diakses menggunakan internet di komputer dengan browser apa pun, seperti Chrome, Firefox, Internet Explorer, termasuk Safari. Secara umum, Google Classroom mendukung rilis browser utama secara berkelanjutan.

Dengan kata lain, tidak perlu instalasi lantaran Google Classroom berbasis website. Akan tetapi, instalasi diperlukan bila mengakses Google Classroom melalui perangkat bergerak, lantaran juga tersedia untuk perangkat seluler berbasis Android dan Apple.

Sumber : tirto.id

Share:

Pengenalan TIK (Teknologi Informasi & Komunikasi)


A.Apa itu TIK ?

Apa yang dimaksud dengan TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi)? Secara terminologi, pengertian TIK adalah suatu proses dalam menyampaikan informasi melalui pengolahan data yang melibatkan pengiriman dan penerimaan informasi dengan menggunakan simbol tertentu.

Pendapat lain menyebutkan definisi TIK adalah hasil rekayasa manusia dalam melakukan proses penyampaian informasi dan pesan (ide, gagasan) dari satu pihak kepada pihak lainnya dengan cara yang lebih cepat, lebih luas sebarannya, dan lebih lama penyimpanannya. Dengan kata lain, TIK merupakan semua teknologi yang berkaitan dengan peralatan teknis untuk memproses dan menyalurkan suatu informasi.
Dalam hal ini, TIK melibatkan teknologi, rekayasa, dan teknik tertentu dalam mengendalikan, memproses, dan menggunakan informasi, serta hubungan antara manusia dengan perangkat komputer dalam berbagai kegiatan; baik itu sosial, ekonomi, budaya, dan lain sebagainya.
Dari penjelasan definisinya, terdapat 2 (dua) aspek yang terdapat dalam TIK, yaitu;
  1. Teknologi Informasi, yaitu semua hal yang berhubungan dengan proses, rekayasa, penggunaan alat bantu untuk memproses data, dan pengelolaan informasi.
  2. Teknologi Komunikasi, yaitu semua hal yang berhubungan dengan penggunaan alat bantu untuk melakukan proses transfer data dari suatu perangkat ke perangkat lainnya

C.Pengertian TIK menurut para Ahli :

Agar lebih memahami apa itu TIK, maka kita dapat merujuk pada pendapat para ahli berikut ini:
1. Eric Deeson
Menurut Eric Deeson, pengertian TIK adalah kebutuhan manusia dalam melakukan proses mengambil dan memindahkan, mengolah dan memproses suatu informasi dalam konteks sosial yang menguntungkan diri sendiri dan masyarakat secara keseluruhan.
“Information Technology (IT) the handling of information by electric and electronic (and microelectronic) means.”Here handling includes transfer, processing, storage and access, IT special concern being the use of hardware and software for these tasks for the benefit of individual people and society as a whole” – Eric Deeson
2. William E. Sawyer
Menurut William E. Sawyer, pengertian TIK adalah sebuah struktur dari teknologi, yang memadukan perangkat keras seperti komputer dengan jaringan komunikasi berkekuatan tinggi untuk membawa file, data, video maupun suara. Jaringan ini bisa disebut sebagai internet.

D.Fungsi Teknologi Informasi dan Komunikasi
Secara umum fungsi Teknologi Informasi dan Komunikasi adalah untuk membantu proses pengiriman dan penerimaan informasi. Adapun beberapa fungsi TIK dalam kehidupan manusia antara lain:
  1. Fungsi Capture, TIK memiliki peran sebagai alat untuk menangkap (capture) informasi dari berbagai sumber. Dengan begitu, pengguna dapat memilah informasi yang kredibel dan dapat dipercaya.
  2. Fungsi Processing, dalam hal ini TIK dapat berupa gabungan dari beberapa rangkaian aktivitas. Sebagai contoh, komputer menerima input data dari alat scanner, lalu data tersebut diproses sehingga menjadi sebuah informasi dalam bentuk teks atau gambar.
  3. Fungsi Generating, teknologi informasi dan komunikas dapat berperan sebagai alat untuk mengelola informasi menjadi lebih terarah sehingga lebih mudah dimengerti. Sebagai contoh; penjelasan suatu informasi dalam bentuk tabel atau grafik.
  4. Fungsi Storage, TIK juga dapat berfungsi sebagai alat untuk meyimpan atau mereka informasi dan data ke dalam media tertentu sehingga dapat digunakan sewaktu-waktu. Sebagai contoh, data dari komputer disimpan ke dalam flashdisk atau hardisk.
  5. Fungsi Retrifal, dengan adanya TIK maka manusia bisa menelusuri, menyalin, dan membuka kembali data atau informasi lama yang pernah disimpan di sebuah media penyimpanan. Misalnya, pengguna komputer membuka data yang terdapat pada flashdisk.
  6. Fungsi Transmission, TIK juga memiliki fungsi sebagai alat untuk mengirim data atau informasi digital dengan menggunakan perangkat komputer sebagai medianya. Sebagai contoh, mengirimkan sebuah data rekapan dari sebuah komputer ke komputer lainnya dalam satu jaringan.

    E.Manfaat Teknologi Informasi dan Komunikasi

    Setelah membahas beberapa fungsi TIK secara umum, tentunya kita akan dapat mengetahui apa saja manfaatnya bagi manusia. Berikut ini adalah 5 (lima) manfaat utama TIK bagi manusia, yaitu;
    1. Sarana Komunikasi; Cara berkomunikasi antar manusia telah mengalami perubahan dari waktu ke waktu. Bila dulu surat merupakan cara berkomunikasi yang banyak dilakukan, saat ini sarana berkomunikasi sudah menggunakan email, ponsel, dan media sosial.
    2. Mempermudah Proses Belajar; Bila dahulu media informasi dan pembelajaran hanya dari media cetak seperti buku, majalah, dan surat kabar, saat ini media tersebut telah banyak digantikan oleh internet yang dapat mengakses informasi dari artikel website, ebook, video, dan bentuk informasi lainnya dengan mudah.
    3. Media Bertukar Informasi; Dengan Teknologi Informasi dan Komunikasi, manusia memiliki kemudahan dalam mengakses informasi, baik melalui perangkat mobile maupun komputer. Selain itu, pengguna internet pun dapat saling bertukar informasi satu sama lainnya sehingga masing-masing orang dapat menambah pengetahuannya.
    4. Menghemat Biaya; teknologi informasi dan komunikasi saat ini mengalami pertumbuhan yang sangat pesat. Berbagai informasi dapat diakses secara gratis, dan berkomunikasi dengan orang lain pun menjadi lebih murah dengan menggunakan internet dan perangkat mobile atau komputer.
    5. Meningkatkan Produktivitas; Manfaat TIK dalam peningkatan produktivitas sangat dirasakan oleh masyarakat secara umum. Sebagai contoh, para pekerja dapat mengirimkan hasil pekerjaannya kepada atasan atau kolega melalui email dimana prosesnya lebih cepat dan aman.

    F. Sejarah Singkat Perkembangan TIK

    Sejarah perkembangan teknologi informasi dan komunikasi telah melalui perjalanan yang sangat panjang. Ada beberapa peristiwa penting yang memiliki peran penting bagi perkembangan TIK hingga saat ini, beberapa diantaranya;
    1. Penemuan telepon oleh Alexander Graham Bell (1875).
    2. Transmisi suara tanpa kabel melalui siaran radio AM (1910-1920).
    3. Penemuan sistem televisi/ TV pertama di dunia oleh Philo Farnsworth (1928).
    4. Penemuan komputer elektronik (1943).
    5. Penemuan internet oleh Leonard Kleinrock (1969).
    6. Penemuan surat elektronik/ email oleh Raymond Samuel Tomlinson (1971).
    7. Penemuan telepon genggam atau ponsel oleh Martin Cooper (1973).
    Penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi di Indonesia sudah dimulai sejak masa penjajahan hingga awal kemerdekaan, dimana radio dan televisi sudah mulai digunakan pada saat itu. Dan saat ini, penggunaan TIK di Indonesia sudah sangat masif, bahkan telah menyentuh berbagai aspek kehidupan masyarakat secara umum.
    Demikianlah penjelasan ringkas mengenai pengertian TIK, fungsi, manfaat, serta sejarah singkat Teknologi Informasi dan Komunikasi. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah wawasan kamu.
Sumber : https://www.maxmanroe.com/vid/teknologi/pengertian-tik.html

Tugas 1 tgl 20 Juli 2020
. Rangkumlah pada bagian A Apa itu TIK? pada buku tulis masing-masing.

Tugas 2 tgl 27 Juli 2020

.Petunjuk : Tuliskan soal dan jawaban dibuku tulis masing-masing.
1. Apakah yang dimaksud fungsi capture dan fungsi storage ?
2.Manusia bisa menelusuri, menyalin, dan membuka kembali data atau informasi lama yang pernah disimpan di sebuah media penyimpanan disebut fungsi ?
3. Sebutkan 3 manfaat Teknologi Informasi dan Komunikasi ?
4. Jelaskan manfaat TIK untuk meningkatkan produktivitas ?

Pengiriman tugas akan dinformasikan selanjutnya melalui WA grup mapel
Share:

Popular Posts

Recent Posts