Cara Akses Google Classroom
Syarat utama dalam menggunakan google class room harus sudah mempunyai akun Gmail
contoh : akbar212@gmail.com . Apabila belum mempunyai akun gmail silahkan untuk melihat tutorial melalui link dibawah ini Cara Membuat Gmail
- Buka classroom.google.com, lalu klik Buka Classroom.
- Masukkan alamat email akun gmail pada Classroom Anda, lalu klik Berikutnya.
- Masukkan sandi/password email gmail, lalu klik Berikutnya.
- Jika ada pesan selamat datang, tinjau pesan tersebut, lalu klik Terima.
- Jika Anda menggunakan akun G Suite for Education, klik Saya Seorang Siswa atau Saya Seorang Pengajar.
Catatan: Pengguna dengan Akun Google pribadi tidak akan melihat opsi ini. - Klik Mulai.