Tombol untuk Mengaktifkan dan Mematikan Komputer

Sebelum mengoperasikan komputer, kamu harus mengaktifkannya terlebih dahulu. Kemudian, setelah kamu selesai mengoperasikannya, komputer harus dimatikan kembali. Oleh karena itu, kamu harus mengenal tombol-tombol pada perangkat komputer yang berfungsi untuk mengaktifkan atau mematikan komputer. Sekarang, ayo cermati uraian berikut ini agar kamu memahaminya.

1. Tombol pada Stabilizer

Apakah kamu tahu fungsi stabilizer? Ya, benar. Stabilizer berfungsi untuk menstabilkan tegangan listrik yang masuk ke dalam peralatan listrik, misalnya perangkat komputer. Oleh karena itu, stabilizer disambungkan langsung dengan sumber arus listrik. Stabilizer mempunyai tombol untuk mematikan dan menghidupkan, atau yang lebih dikenal dengan tombol on-off. Coba kamu perhatikan gambar berikut ini.

Jika tombol on-off pada stabilizer ditekan ke arah kanan, maka stabilizer akan menyala sehingga arus listrik mengalir melalui stabilizer tersebut. Sebaliknya, jika tombol on-off pada stabilizer ditekan ke arah kiri, maka stabilizer akan mati.

2. Tombol pada Monitor

Monitor komputer juga memiliki tombol untuk menghidupkan atau mematikan. Biasanya, tombol tersebut berada di bagian depan monitor. Untuk menghidupkan atau mematikan monitor, kamu tinggal menekan tombol tersebut. Kamu dapat melihat tombol yang dimaksud pada gambar berikut ini.




3. Tombol pada CPU
Komponen komputer yang paling penting terdapat pada CPU (Central Processing Unit). Para pembuat perangkat-perangkat komputer telah mendesain semua kabel yang menghubungkan monitor, keyboard, mouse, dan perangkat-perangkat lainnya dengan perangkat-perangkat dalam CPU sedemikian rupa sehingga kitan hanya perlu menemukan pasangan yang cocok antara konektor kabel- kabel tersebut dengan colokan yang terdapat di CPU.

Untuk mengaktifkan CPU, kamu harus menekan tombol power yang berada di bagian depan CPU. Jika tombol on-off pada CPU ditekan, maka seluruh komponen komputer yang ada di dalamnya akan aktif sehingga komputer dapat dioperasikan. Selain tombol power, pada CPU juga terdapat tombol restart/reset yang berfungsi untuk melakukan restart pada komputer.



Share:

Mengidentifikasi Berbagai Dampak Negatif dari Penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi

Materi melalui link e book dibawah ini.dan link quis 9 
Share:

Ukuran Kecepatan Akses Internet

A.  Pengertian Kecepatan Akses Internet


Kecepatan akses internet adalah kecepatan transfer data pada saat melakukan jalur internet. Terdapat dua macam kecepatan akses internet, yaitu downstream/download dan upstream/upload. Downstream merupakan kecapatan pada saat kita mengambil data-data dari server internet ke komputer kita. Misalnya, saat kita masuk ke search engine, browsing, dan lain-lain. Adapun upstream adalah kecepatan transfer data yaitu saat kita mengirimkan data dari computer ke server. Baik downstream maupun upstream memiliki satuan kecepatan transfer yaitu bps (bit per sekon). Artinya, banyaknya bit data yg dipindahkan dari satu computer ke computer lain tiap detiknya.

Bit, singkatan dari Binary Digit. Satuan bit ditulis dengan huruf kecil (b). contohnya 1 Kb (dibaca  1 kilo bit). Sedangkan byte adalah kumpulan dari bit. Dimana 1 B = 8 b. satuan byte ditulis dengan huruf  besar  (B). contohnya 1 KB (dibaca 1 kilo byte). 1 Mbps dibaca 1 Mega bit per sekon. 1 MBps dibaca 1 Mega byte per sekon.

8 bit setara dengan 1 Byte

1 Byte         =     8 bit

1 Kilobyte   =     1024 Byte (1000 B)

1 Megabyte =     1024 Kilobytes (1000 KB)

1 Gigabyte  =     1024 Megabytes (1000 MB)

1 Terabyte  =     1024 Gigabytes (1000 GB)

Dalam perpindahan data dari satu komputer ke komputer lain di internet, kecepatan transfer data merupakan hal yang sangat dipertimbangkan. Biasanya kita ingin data yg diminta itu cepat tiba untuk kita gunakan atau pelajari. Cepat lambatnya perpindahan data dari sebuah komputerserver di internet ke computer kita sangat bergantung pada kecepatan transfer data provider yg kita gunakan. Kecepatan satu komputer ke komputer lain dalam tiap detiknya.

Share:

Keuntungan Penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi

Teknologi informasi dan komunikasi banyak digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Keuntungan dari penggunaan teknologi informasi dan komunikasi di berbagai bidang dalam kehidupan sehari-hari adalah sebagai berikut

1. Keuntungan Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi di Bidang Komunikasi

Salah satu contoh penerapan teknologi informasi dan komunikasi di bidang komunikasi adalah fasilitas e-mail. E-mail (electronic mail) adalah surat yang dikirim melalui internet. Contoh perusahaan pembuat e-mail adalah yahoo, plasa, hotmail, gmail, mailcity,dan lain-lain. Keuntungan e-mail adalah: Menghemat waktu karena pesan lebih cepat diterima oleh penerima pengirim tidak perlu menunggu lama agar pesannya dibaca oleh penerima. Menghemat tenaga dan biaya karena pengirim tidak perlu datang ke kantor pos untuk mengirim surat.

Contoh lainnya adalah internet messenger. Internet messenger adalah  komunikasi antara satu orang dengan orang lain menggunakan teks, suara, atau video melalui komputer. Komunikasi jenis ini dapat dilakukan dengan  satu orang atau beberapa orang sekaligus (conference). Keuntungan dari  internet messenger adalah:

  • Menghemat biaya karena dengan internet messenger dapat melakukan komunikasi jarak jauh.
  • Dapat berkomunikasi dengan banyak orang secara langsung walaupun berada di tempat yang berbeda, karena internet messenger dilengkapi dengan fasilitas conference sehingga seolah-olah kita sedang mengobrol secara langsung.
  • Dapat bertatapan langsung dengan lawan bicara jika komputernya dilengkapi dengan webcam, yaitu alat yang berupa kamera.

2. Keuntungan Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Pendidikan

Salah satu contoh penerapan teknologi informasi dan komunikasi dalam pendidikan adalah proses belajar mengajar jarah jauh (e-learning). Keuntungan dari e-learning adalah:  

  • Mengurangi biaya transportasi karena hanya cukup datang ke internet.
  • Dapat langsung mengambil materi dari guru sehingga menghemat biaya  untuk membeli buku.
  • Materi yang diberikan ditampilkan dengan menarik.
  • Dapat diakses kapanpun waktunya dan dimanapun tempatnya.

Selain e-learning, ada juga perpustakaan online. Perpustakaan online  adalah perpustakaan dalam bentuk digital yang ditempatkan di internet.

Keuntungan perpustakaan online adalah:

  • Kemudahan untuk mengakses sumber-sumber ilmu pengetahuan dengan mudah tanpa dibatasi dengan jarak dan waktu.
  • Menghemat biaya karena tidak perlu membeli buku.

Salah satu contoh penerapan teknologi informasi dan komunikasi dalam pendidikan adalah proses belajar mengajar jarah jauh (e-learning).

Keuntungan dari e-learning adalah:  

  • Mengurangi biaya transportasi karena hanya cukup datang ke internet.
  • Dapat langsung mengambil materi dari guru sehingga menghemat biaya untuk membeli buku.
  • Materi yang diberikan ditampilkan dengan menarik.
  • Dapat diakses kapanpun waktunya dan dimanapun tempatnya.

Selain e-learning, ada juga perpustakaan online. Perpustakaan online  adalah perpustakaan dalam bentuk digital yang ditempatkan di internet.

Keuntungan perpustakaan online adalah:

  • Kemudahan untuk mengakses sumber-sumber ilmu pengetahuan dengan mudah tanpa dibatasi dengan jarak dan waktu.
  • Menghemat biaya karena tidak perlu membeli buku.

Share:

UU ITE (Undang - Undang Informasi Transaksi Elektronik)

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang begitu pesat sangat berpengaruh terhadap berbagai aspek kehidupan. Teknologi informasi khususnya internet merupakan suatu sistem yang mengalami pertumbuhan yang pesat, Internet yang didalamnya terdapat konten media sosial merupakan alat modern yang tidak bisa dilepaskan dari kehidupan sehari-hari. Dewasa ini perkembangan internet semakin berkembang dan masih akan terus berkembang tanpa batas. Kita sebagai manusia mau tidak mau harus mengikuti perkembangan kemajuan teknologi khususnya bidang internet dan media sosial. 

Pesatnya perkembangan media sosial masa kini dikarenakan semua orang seperti bisa "memiliki" media sendiri. Jika untuk memiliki media tradisional seperti televisi, radio, atau koran dibutuhkan modal yang besar dan tenaga kerja yang banyak, maka lain halnya dengan media sosial digital. Seorang pengguna bisa mengakses media sosial dengan akses jaringan internet yang lambat sekalipun, tanpa biaya besar, tanpa alat mahal dan dilakukan sendiri tanpa memerlukan karyawan. Pengguna media sosial dengan bebas bisa mengedit, menambahkan, memodifikasi baik tulisan, gambar, video, grafis, dan berbagai model content lainnya.

Namun demikian perlu adanya regulasi yang mengatur penggunaan informasi dan transaksi elektronik terkait kontennya, agar penyebaran informasi melalui media sosial dapat dilakukan secara bijak, sehingga tidak merusak persatuan dan kesatuan bangsa. Berikut penjelasan Undang-undang Informasi Transaksi Elektronik (UU ITE) No. 11 tahun 2008


Link Alternatif
Share:

Pengenalan Komputer : Perangkat Keras Komputer Output

Share:

Peranan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam kehidupan sehari-hari

Berikut ini adalah beberapa peranan dari teknologi informasi dan komunikasi, antara lain dalam bidang komunikasi, perusahaan, dunia bisnis, sektor perbankan, pendidikan, kesehatan, dan pemerintahan.

1. Peranan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Bidang Komunikasi
Peranan teknologi informasi dan komunikasi dalam bidang komunikasi ditandai dengan maraknya penggunaan alat komunikasi yang semakin canggih. Contohnya, handphone yang dilengkapi dengan fasilitas 3G, dimana penelepon dapat melihat lawan bicaranya dengan langsung. Begitu juga pada komunikasi dengan VOIP, dimana kita dapat berbicara langsung dengan kawan kita lewat media internet.

2. Peranan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Perusahaan
Peranan teknologi informasi dan komunikasi banyak digunakan para usahawan. Kebutuhan efisiensi waktu dan biaya menyebabkan setiap pelaku usaha merasa perlu menerapkan teknologi informasi dalam lingkungan kerja. Penerapan teknologi informasi dan komunikasi menyebabkan perubahan pada kebiasaan kerja. Misalnya, penerapan pemakaian komputer yang dirasa lebih efisien dibandingkan penggunaan mesin tik, pengiriman dokumen lewat e-mail lebih efisien dibandingkan pengiriman lewat pos, dan sebagainya.

3. Peranan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Dunia Bisnis
Dalam dunia bisnis, teknologi informasi dan komunikasi dimanfaat-kan  untuk perdagangan secara elektronik atau dikenal sebagai E-Commerce. E-Commerce adalah perdagangan menggunakan jaringan komunikasi internet. Penerapan teknologi informasi dan komunikasi di dunia bisnis juga ditandai dengan maraknya toko online yang terdapat di internet.

4. Peranan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Perbankan
Dalam dunia perbankan, teknologi informasi dan komunikasi berperan dalam transaksi perbankan lewat internet atau dikenal dengan internet banking. Beberapa transaksi yang dapat dilakukan melalui internet banking, antara lain transfer uang, pengecekan saldo, pemindahbukuan, pembayaran tagihan, dan informasi rekening.

5. Peranan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam  Pendidikan 
Teknologi pembelajaran terus mengalami perkembangan seiring dengan perkembangan zaman. Dalam pelaksanaan pembelajaran sehari-hari sering dijumpai kombinasi teknologi audio/data, video/data, audio/video, dan internet. Internet merupakan alat komunikasi yang cukup praktis dan ekonomis karena memungkinkan terjadinya interaksi antara dua orang atau lebih. Kemampuan dan karakteristik internet memungkinkan terjadinya proses belajar mengajar jarak jauh (e-learning) dengan efektif dan efisien sehingga dapat diperoleh hasil yang lebih baik.

6. Peranan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Bidang Kesehatan
Sistem berbasis kartu cerdas (smart card) dapat digunakan juru medis untuk mengetahui riwayat penyakit pasien yang datang ke rumah sakit, karena kartu tersebut dapat menyimpan riwayat penyakit pasien. Selain itu, digunakannya robot untuk membantu proses operasi pembedahan, serta penggunaan komputer hasil pencitraan tiga dimensi untuk menunjukkan letak tumor dalam tubuh pasien juga merupakan peranan teknologi informasi dan komunikasi.

7. Peranan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Pemerintahan 
Penerapan teknologi informasi dalam pemerintahan terlihat dari makin maraknya situs-situs pemerintah yang menyediakan informasi yang dibutuhkan oleh masyarakat. Contoh situs resmi pemerintah adalah www.pekalongankab.go.id, www.depkeu.go.id, dan sebagainya.
Share:

Popular Posts

Recent Posts